Engineering; Game; Sosial; Blogging; Lingkungan; Kuliah; Psikologi Populer; Download; Sejarah; Film; Umum| SELAMAT DATANG DI GUNARMAN.BLOGSPOT.COM| Blog kecil padat informasi|

Senin, 18 Mei 2015

Sejarah Singkat PT. Bukit Asam (Persero) Tbk.

Logo PT. Bukit Asam
PT. Bukit Asam (Persero) Tbk. atau yang lebih dikenal dengan PT. BA, didirikan pada 2 Maret 1981, berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 42 tahun 1980, dengan kantor pusat di Tanjung Enim, Sumatera Selatan. Bukit Asam saat ini memiliki dua pelabuhan yaitu: pelabuhan batu bara Tarahan di Bandar Lampung dan pelabuhan batu bara Kertapati di Palembang. Kegiatan penambangan sebenarnya sudah dimulai sejak 1919 oleh pemerintah Belanda. Tahun 1942 pengelolaan jatuh ke tangan pemerintah Jepang dan setelah Indonesia merdeka pada 1945 kepemilikannya diambil alih oleh Pemerintah Indonesia hingga saat ini.

          Selama dikelola Pemerintah Indonesia, Perusahaan Tambang Batu bara ini beberapa kali berganti nama. Pertama bernama Perusahaan Arang Tambang Bukit Asam (PN.TABA). Tahun 1959-1960, pengelolaan tambang batu bara Bukit Asam dilakukan oleh Biro Urusan Perusahaan-Perusahaan Tambang Negara (BUPTAN) dan berubah menjadi Badan Perusahaan Umum (BPU) yang membawahi tiga Perusahaan Negara yaitu:

1.     PN. Tambang Batu Bara Ombilin di Sumatra Barat.
2.     PN. Tambang Arang Bukit Asam di Tanjung Enim.
3.     PN. Tambang Batu Bara Mahakam di Kalimantan Timur.


            Seiring berlakunya Peraturan Pemerintah No. 23 tahun 1968, badan Perusahaan Umum (BPU) batu bara beserta tiga Perusahaan Negara (PN) tambang batu bara tersebut digabung menjadi unit produksi Bukit Asam, dan berubah status menjadi Perum Tambang Batu bara. Perubahan status PT. Bukit Asam menjadi Perusahaan Terbuka (Tbk.) dimulai sejak tahun 2002, yakni semenjak PT. Bukit Asam (Tbk.), menjual sebagian sahamnya di lantai bursa.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar